Hai, Takaiters!
Tidak dipungkiri jika Kebumen memiliki alam dan pantai-pantainya yang indah. Sederet pantai yang membentang di selatan Kebumen menawarkan sisi keindahan yang berbeda. Begiti pula dengan pantai Pecaron. Pantai tersembunyi dengan keindahannya yang menawan hati siapapun yang datang. Takaiters pasti penasaran pingin menguak keberadaan dan keindahan pantai ini, bukan? Yuk, kita kesana?
Lokasi
Berada di desa Srati kecamatan Ayah kabupaten Kebumen, pantai Pecaron ini berada persis di sebelah pantai Surumanis. Untuk menuju ke lokasi kamu tinggal mengikui petunjuk arah di sepanjang jalan raya Karangbolong menuju Ayah.
Hingga sampai di desa Srati kamu harus mencari tanjakan tutukan yang berada tepat di belokan atau tikungan desa Srati. Setelah menjumpai tanjakan tutukan, ikuti petunjuk arah yang ada sampai menemukan lokasi yang dituju.
Keindahan Pantai Pecaron

Pantai yang memiliki pasir berwarna hitam keabu-abuan ini mulai di kenal setelah keindahannya di ekspos melalui acara televisi MTMA ,”My Trip My Adventure” pada tanggal 14 April 2015 versi pantai Pecaron Kebumen. Daya tarik pantai Pecaron sendiri adalah adanya tebing-tebing raksasa dengan warnaya yang hijau dipenuhi pepohonan yang memukau wisatawan.
Untuk bisa menjelajahi tebing ini maka tidak cukup sehari. Apalagi pantai ini berdekatan dengan pantai Surumanis yang hanya dibatasi oleh muara Sungai. Jadi kamu bisa sekalian menjelajah tebing di dua pantai sekaligus.
Selain tebingnya yang indah, pantai Pecaron juga sangat indah. Pantainya yang bersih karena belum padatnya pengunjung, juga masih jarangnya penjual makanan membuat pantai ini seakan milik pribadi. Kamu bisa sepuasnya menikmati keindahan pantainya dengan air lautnya yang biru dan jernih.
Spot-spot Keren Pantai Pecaron

Berbeda dengan pantai Watu Bale, pantai Surumanis dan pantai Lampon, yang banyak memiliki spot selfie buatan, pantai Pecaron justru menawarkan spot-spot alam yang sangat indah seperti tebing-tebing besar dan tinggi yang menjulang, pantainya yang bersih dengan hamparan pasirnya yang luas, hamparan pohon kelapa di bawah tebing menjadi spot alami yang tak kalah menarik.
Pemandangan Dari Gazebo

Bagi kamu yang hanya ingin menikmati keindahan pantai Pecaron, bisa menikmati dari gazebo yang berada di atas tebing pantai ini. Dari situ kamu bisa memandang lepas ke arah pantai melihat deburan ombak yang bergulung dengan airnya yang sangat biru. Kamu juga bisa melihat tebing-tebing hijau dan batu karang yang indah di bawahnya. Sambil duduk santai, jangan lupa menikmati cemilan dan minuman agar suasana piknik makin terasa.
Bermain Air Di Pantai Pecaron

Tak asyik jika ke pantai tanpa bermain air. Nah, disini adalah tempat yang pas buat kamu bermain air. Pantai Pecaron memiliki ombak yang tidak terlalu besar ditambah lagi dengan airnya yang biru jernih dan pantainya yang bersih. Jadi akan sangat nyaman buat kamu bermain pasir pantai dan berenang di tengah laut. Tapi harus tetap waspada dan hati-hati, ya?
Menjelajah Tebing
Pantai yang dikenal memiliki banyak batu karang dan tebing-tebing yang besar, menjadi tantangan sendiri bagi wisatawan untuk menjelajah tebing dan batu karangnya yang licin di sepanjang pantai Pecaron hingga ujung timur pantai yang terdapat tebing vertikal besar yang membelah pantai ini.
Memancing Juga Boleh
Buat kamu yang enggan bermain air laut atau yang bosan berselfi, kamu juga bisa mencari kegiatan lain yang asyik. Salah satunya memancing. Disini kamu bisa memancing ria. Berhubung ombaknya yang tidak besar maka kamu akan menjumpai banyak sekali ikan-ikan yang berkumpul di sekitar pantai.
Bosan memancing ikan air laut? Jangan khawatir, kamu juga bisa memancing ikan air tawar yang berada di muara sungai ujung dari pantai Pecaron ini. Kamu juga bisa menyewa perahu nelayan untuk memuaskan hobi memancing kamu menelusuri sepanjang muara sungai. Untuk harga sewa perahu, itu tergantung kesepakatan kamu dan nelayan, ya?
Fasilitas dan Harga Tiket
Berwisata ke pantai ini merupakan wisata hemat yang mengasyikkan. Untuk menikmati keindahan pantai yang menawan ini kamu tidak perlu membayar tiket masuknya alias gratis. Hanya saja kamu dikenakan biaya penitipan kendaraan yang dikelola oleh warga sekitar. Untuk sepeda motor kamu dikenakan tarif Rp.2.000,- dan untuk kendaraan roda empat tarifnya sebesar Rp. 5.000,-.
Fasilitas yang tersedia sama dengan pantai-pantai lainnya. Yakni adanya toilet,kamar mandi untuk bilas, mushola dan beberapa warung makanan sederhana.
Takaiters, tertarik bukan untuk menjelajah tebing dan bermain air di pantai Pecaron?